TAIZÉ

Bacaan sehari-hari

 
Bacaan-bacaan singkat ini adalah yang dibaca, setiap hari, pada saat doa komunitas di Taizé. Referensi Alkitab memberikan indikasi kutipan yang sedikit lebih panjang.
     
2024
Jum, 17 Mei
Di atas kayu salib Yesus berkata: Bapa, ampunilah mereka! Mereka tidak tahu apa yang mereka perbuat.
Luk 23:33-34
Sab, 18 Mei
Marilah kita mengasihi, bukan hanya dengan perkataan dan wacana. Hendaklah kita mengasihi dengan kasih yang sejati, yang dibuktikan dengan perbuatan kita dan kebenaran.
1 Yoh 3:14-20
MING, 19 Mei
PANTEKOSTA
Yesus berkata: Ketika Roh Kebenaran datang, Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran; sebab Ia tidak akan berkata-kata dari diri-Nya sendiri, tetapi segala sesuatu yang didengar-Nya itulah yang akan dikatakan-Nya.
Yoh 16:12-15
Sen, 20 Mei
Paulus menulis: Hendaklah kamu dituntun oleh Roh. Buah Roh adalah kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, kelemah-lembutan, penguasaan diri.
Gal 5:16-18,22-23
Sel, 21 Mei
Petrus berkata: Allah memilih aku di antara kamu sebagai seorang yang melaluinya bangsa-bangsa akan mendengarkan Kabar Baik dan menjadi percaya. Allah, yang mengenal hati, telah menunjukkan bahwa Ia telah menerima mereka dengan memberikan Roh Kudus kepada mereka.
Kis 15:5-12
Rab, 22 Mei
Paulus menulis kepada Timotius: Dengan pertolongan Roh Kudus yang diam di dalam kita, peliharalah harta iman yang indah, yang telah diberikan kepada kamu.
2 Tim 1:12-14
Kam, 23 Mei
Yesaya berkata: Roh TUHAN akan ada pada Sang Mesias. Ia tidak akan menghakimi dengan sekilas pandang saja. Ia akan menghakimi orang-orang lemah dengan keadilan, dan akan menjatuhkan keputusan yang adil terhadap orang-orang yang tertindas di negeri.
Yes 11:1-10
Jum, 24 Mei
Kristus datang dan memberitakan damai sejahtera kepada kamu yang jauh dan damai sejahtera kepada mereka yang dekat, karena oleh Dia kita kedua pihak dalam satu Roh beroleh jalan masuk kepada Bapa.
Ef 2:14-18

Taizé - Bacaan Alkitab harian  Bacaan Alkitab harian
Taizé - Android app  Android app   •   iPhone app

Download data

PDF

PDF: Landscape: AprilMeiJuni
PDF: Portrait: AprilMeiJuni